Search

Geografi Manusia

berbagi dan mengabdi

Category

Geografi Fisik

Montologi dan Vulkanologi

Faka geologinya, gunung dan gunung api itu berbeda. Kebanyakan diantara kita, lebih memokuskan perhatian pada akivitas dan dinamikka gunung api. Sehingga tidak mengherankan, bila konsep vulkanologi lebih banyak didengar dan dikenal oleh masyarakat kita, dibandingkan dengan ilmu yang mempelajari pergunungan.

Dua situasi itu, memang terasa paradoks. Satu sisi, gunung dibicarakan sebagai bencana alam, yaitu gunung api, dan jenis kedua adalah gunung dalam pengertian bentang alam yang ramah-kehidupan. jenis yang kedua itu, kemudian dipelajarinya adalah ilmu gunung atau montology.

Continue reading “Montologi dan Vulkanologi”

Literasi Bencana Gempa dan Tsunami

Indonesia adalah negara yang berada di atas lempengan aktif. Ini adalah informasi ilmiah, yang perlu diketahui oleh setiap warga negara Indonesia. Kita semua perlu memahami hal ini, dan perlu tahu, karakter fisik NKRI.

Selama ini, kita lebih banyak menceritakan permukaan NKRI saja. Misalnya, keragaman budaya, sosial, agama, dan sumberdaya. semua itu, masuk kategori karakter permukaan NKRI. Semenatra karakter dalam dari wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, jarang dipahami. Atau, andaipun sudah dipahami, masih bersifat sepotong-sepotong, atau hanya dipahami oleh segelinti rorang saja. Padahal, untuk bisa hidup nyaman dan bahagia di NKRI ini, satu diantaranya adalah memahami karakter wilayah dalam dari NKRI itu sendiri.

Jika kita memahami karakter geologi dan geografi Indonesia, diharapkan, kita dapat berpikir dan bertindak secara lebih sehat dan tepat menghadapinya.

baca : Gempa Garut, Lempeng Indo-Australia

baca : Salafi Bicara Gempa

Buku saku, yang ada ini menarik. Disajikan dengan bahasa yang sederhana, popular, ringkas. Mirip dengan pesan-pesan medsos, tetapi langsung mengena pada informasi pokoknya. Buku Saku yang dikeluarkan oleh BMKG ini, layak dimiliki oleh warga negara Indonesia. Mengapa ?

Continue reading “Literasi Bencana Gempa dan Tsunami”

Media dan Bencana

Peristiwa banjir dan/atau bentuk bencana lainnya, merupakan materi berita  yang menarik dan memiliki daya tarik tinggi bagi sebuah media. Bencana adalah salah satu berita, atau event yang biasa disampaikan atau disiarkan oleh media massa. Bahkan, menurut Erik Auf der Heide (1989:134) mengatakan bahwa hampir 25 % berita, berisikan masalah bencana. Bencana merupakan berita yang memiliki daya tarik kuat  bagi kalangan media.[1]

Walaupun masih bersifat umum, Juan Jose´ Lo´pez-Ibor (2005: 1) memberikan catatan bahwa sebuah peristiwa di sebut bencana, jika menyebabkan ada korban bagi manusia, kerugian material, dan kerusakan pada lingkungan. [2] Sebuah peristiwa disebut bencana, bila melahirkan dampak, baik sosial, maupun lingkungan. Dalam Pedoman Penyusunan Rencana Penanggulangan Bencana, yang dipublikasikan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), dinyatakan bahwa :[3]

Continue reading “Media dan Bencana”

Gempa Cianjur, Kecil kok Merusak?

Sekitar pukul 13.21.10  WIB. Gempa mengguncang Cianjur Jawa Barat. Kejadian itu, terjadi, Senin, 21 November 2022. Magnitudo 5,6 dengam kedalam 10 km. Pusat Gempat terjadi di 6.84 LS – 107.05 BT, atau berada di Darat 10 Km Barat Daya Kab. Cianjur. Catatan di hari pertama, diduga sudah ada 46 orang yang tewas, dan sekitar 700 orang mengalami luka. Sementara kerusakan material dan lingkungan, belum diketahui besarannya.

Menurut BMKG, getaran gempa ini, sampai terasa pada sejumlah daerah di sekitar Jawa Barat. Misalnya dengan sakala MMI V-VI Cianjur, IV – V Garut, IV – V Sukabumi, III Cimahi, III Lembang, III Kota Bandung, III Cikalong Wetan, III Rangkasbitung, III Bogor, III Bayah, II – III Rancaekek, II – III Tangerang Selatan, II – III DKI Jakarta, II – III Depok, dan skala MMI II – III Tangerang, III Bakauheni.

Continue reading “Gempa Cianjur, Kecil kok Merusak?”

Astronomi Dasar dan Fisika Kebumian

Alam Raya dan Planet bumi, tetap menyimpan misteri. Misteri yang mengundang kegairahan untuk menelisik, menelaah dan juga memhaminya. Tak heran, bila kemudian, dari rangkain kepenasaran manusia itu, kemudian tumbuh kembang ragam ilmu. Ada yang menyebutnya astrologi, asterisme, dan astronomi serta fisika kebumian.

Di dunia maya, kita menemukan satu dokumen yang dialamatkan pada dua penulis bernama Riswanto dan Nyoto Suseno. Kedua penulis, mampu menyampaikan gagasan dan pengetahuannya mengenai tema-tema tersebut dengan sederhana, dan mudah dipahami.

Dalam wacana yang disajikan, kedua penulis mengenalkan Astronomi dan Fisika Kebumian, dengan diimbuhi referensi dari sumber Islam, dan juga kearifan lokal.

Enak di baca dan menyegarkan wawasan !

Blog at WordPress.com.

Up ↑